Halo teman-teman!
Setelah berjuang pada semester ganjil kemarin, akhirnya waktu liburan yang sangat di nanti-nanti telah tiba. Pembagian rapot pun telah diterima oleh wali murid dan siswa/i SMA Khadijah pada Kamis, 21 Desember 2024. Kira-kira gimana nih nilai dari temen-temen semua? pastinya cukup memuaskan bukan?
Pada pembagian rapot kemarin juga telah diumumkan siswa/i peringkat pararel bagi kelas X, XI, dan XII, yakni siswa/i dengan nilai tertinggi disetiap jenjangnya. Berbeda dengan kelas XI sebagai tahun ajaran dengan kurikulum merdeka pertama, peringkat pararel dibagi menjadi 2 jurusan yakni saintek dan soshum.
Alhamdulillah, beberapa anggota POSKHA-PK turut mengukir prestasi dengan memasuki peringkat 30 besar pararel. Tak hanya pada jurusan saintek, diantara peringkat pararel jurusan soshum pun anggota POSKHA-PK lho! Aqila Fakhrun Nisa Ulyana, siswi kelas XI-5 juga selaku Wakil Ketua PK IPPNU periode 2023-2024 menempati peringkat 1 pararel pada jurusan soshum.
Pengumuman peringkat ini tentu sangat berharga bagi dirinya sekaligus menjadi dorongan untuk tetap bertahan pada peringkat yang telah ia raih saat ini. Aqila juga berpesan untuk terus semangat dalam belajar dan menggapai mimpi. Aqila juga memberikan sedikit tips agar tetap aktif namun tidak menyampingkan kepentingan sekolah.
“tipsnya jangan sampai ngosongin tugas. Dan yang paling penting, sopan kepada orang tua dan guru agar ridha beliau dapat menjadikan ilmu yang berkah lagi bermanfaat.” Ujarnya.
Selain itu, pada peringkat 3 pararel berhasil diraih oleh Firman Basyaruddin, siswa kelas XI-5 selaku MPK sekbid 2 dan sekbid 4 POSKHA periode 2023-2024. Ia sangat bersyukur atas apa yang telah diraih dan berusaha untuk mendapatkan hasil yang lebih baik lagi dikemudian hari.
Ia menambahkan beberapa tips dalam belajar, “Menurutku tugas sehari hari itu penting banget buat dikerjain dan jangan sampai ada yang kosong karena itu ngaruh ke nilai akhir kita. Selain itu, kita juga harus tahu pelajaran yang mungkin belum kita kuasai, dengan begitu kita bisa lebih fokus untuk menyusun strategi belajar yang sesuai dengan diri kita sendiri.“
Dan yang terakhir, Putri Zakiyyah Azzahrah yang menempati peringkat 4 pararel. Putri merupakan siswi kelas XI-5 juga selaku Ketua PK IPPNU periode 2023-2024. Prestasi ini membuatnya sangat berterimakasih kepada kedua orang tuanya serta Bapak/Ibu guru atas seluruh doa-doa yang telah diberikan. Tak hanya itu, Putri turut memberikan 3 tips yang selalu ia terapkan dalam kesehariannya.
“1. Jangan berhenti berdoa, berusaha, dan terus belajar.
2. Pintar-pintar mengolah waktu antara belajar dan berorganisasi.
3. Jangan pernah meremehkan tugas, belajar santai aja tapi mengumpulkan tugas dengan tepat waktu.”
Itulah tadi beberapa tips yang telah disampaikan oleh anggota POSKHA-PK yang juga menduduki peringkat 10 besar pararel pada jurusan soshum. Adapun beberapa tips belajar dari anggota POSKHA-PK yang dapat teman-teman kunjungi pada laman website kita, jangan lupa mampir ya!
Meskipun sibuk dalam kegiatan organisasi, namun kewajiban sebagai pelajar untuk belajar juga harus diutamakan. Semoga dengan hasil dari pembagian rapot kemarin dapat menjadi bahan evaluasi kita bersama untuk semester berikutnya.
Salam semangat menggapai mimpi di masa depan!