KOMPETISI SMP/MTS SE-JAWA TIMUR 2024 (MTC SMA KHADIJAH)

Setiap sekolah pasti memiliki agenda tahunannya masing-masing tak terkecuali SMA Khadijah Surabaya yang memiliki MTC sebagai kegiatan rutin dilakukan setiap tahunnya. Kegiatan ini berawal dari tahun 2017 hingga saat ini. Sehingga sudah terlaksana selama 7 tahun.

MTC (Moslem Teenager Competition) sendiri merupakan ajang kompetisi untuk tingkat SMP/MTs sederajat se-Jawa Timur dinamai MTC karena lomba yang diadakan pertama kali terdiri dari lomba Islamic dan tertuju pada tingkat SMP/Mts sehingga diberi nama Moslem Teenager Competition. MTC memiliki tema yang berbeda-beda setiap tahunya. Pada tahun ini tema yang diusung adalah “Create Your Golden Youth, and Find Your Treasure”. Tema ini memiliki makna untuk menciptakan masa muda emas dan meraih harta karun dengan pencapaian pada kompetisi tersebut. MTC juga memiliki keistimewaan bagi para pemenang karena mereka akan mendapatkan “Golden Ticket” yang dapat digunakan untuk mendaftar menjadi murid di SMA Khadijah Surabaya.

Pada awal terlaksananya MTC tahun 2017 dan 2018 hanya memiliki 3 kategori lomba.

  • Banjari, tahfidz, dan da’i

MTC ketiga pada tahun 2019 menghadirkan 3 kategori lomba yaitu : 

  • Religi terdiri dari lomba banjari, da’i, dan tahfidz.
  • Akademik terdiri dari lomba olimpiade pai, matematika, dan islamic story telling.
  • Literasi terdiri dari lomba menulis cerpen, jurnalistik, dan film pendek.

MTC keempat pada tahun 2020 menghadirkan 4 kategori lomba yaitu :

  • Religi terdiri dari lomba banjari, da’i, tahfidz, dan qiro’ah
  • Akademik terdiri dari lomba olimpiade pai, matematika, dan karya ilmiah remaja
  • Literasi terdiri dari lomba menulis cerpen, film pendek, dan islamic story telling
  • Sport terdiri dari lomba futsal dan best supporter

MTC kelima pada tahun 2021 dilaksanakan secara online menghadirkan 3 kategori lomba yaitu :

  • Religi terdiri dari lomba tahfidz, dan Islamic story telling
  • Akademik terdiri dari lomba olimpiade pai dan matematika.
  • Literasi terdiri dari lomba menulis cerpen dan cinematography 

MTC keenam pada tahun 2022 menghadirkan 3 kategori lomba, sama seperti ditahun sebelumnya yang terdiri dari :

  • Religi terdiri dari lomba tahfidz dan Islamic story telling
  • Akademik terdiri dari lomba olimpiade pai dan matematika
  • Literasi terdiri dari lomba film pendek dan menulis cerpen

MTC ketujuh pada tahun 2023 menghadirkan 4 kategori lomba terdiri dari :

  • Religi terdiri dari lomba tahfidz, da’i, dan banjari
  • Akademik terdiri dari lomba olimpiade pai dan matematika
  • Literasi terdiri dari cerpen dan Islamic story telling
  • News Anchor 

MTC kedelapan tepatnya pada tahun ini (2024) menghadirkan 4 kategori lomba yakni :

  • Religi meliputi Tahfidz dungeon materi hafalan (juz 1 dan juz 30), Da’i dengan tema karakter islam dan nasionalisme pada generasi muda, serta Banjari dengan ketentuan menampilkan 2 lagu (1 lagu wajib, 1 lagu pilihan).
  • Akademik terdiri dari Olimpiade PAI, Matematika, dan IPA dengan sub tema materi SMP (kelas 7,8,9)
  • Literasi terdiri dari lomba Cipta Cerpen tingkat Nasional dan Islamic Story Telling
  • Sport terdiri dari lomba Futsal dan Best Supporter 

Pada tahun ini MTC menghadirkan jenis lomba baru yaitu Olimpiade IPA pada kategori Akademik dikarenakan lomba News Anchor pada MTC tahun lalu dihapus dan diganti oleh lomba IPA tersebut dan juga IPA menjadi salah satu mata pelajaran yang diminati siswa/i di jenjang SMP. Selain itu MTC juga kembali mengadakan kategori lomba Sport dengan jenis lomba Futsal yang menjadi sorotan utama di MTC 2024. Terlaksana pada Sabtu, 17 Februari 2024 di Sport Center UINSA. 

Ketentuan Pendaftaran MTC 2024 sebagai berikut :

  • Peserta lomba merupakan SMP/MTs sederajat dan dibuktikan dengan kartu pelajar atau surat keterangan dari sekolah 2. 
  • Peserta lomba beragama Islam. 
  • Peserta memenuhi prosedur pendaftaran 
  • Mengisi formulir pendaftaran online melalui website mtc.poskha.com yang berisi :
    • Nama Lengkap
    • Kelas
    • Asal sekolah
    • Asal kota
    • No. Telepon peserta (terhubung dengan Whatsapp)
    • Email peserta
    • Tempat, tanggal lahir
    • Lomba yang diikuti
    • Foto kartu pelajar
    • Surat rekomendasi sekolah
    • Foto peseta  3×4 
    • Bukti transfer biaya pendaftaran
    • Bukti follow Instagram @mtckhadijah
    • Nama guru pembina
    • No. Telepon guru Pembina (terhubung dengan Whatsapp)
    • Melunasi biaya pendaftaran
  • Setelah melakukan pendaftaran harap konfirmasi dengan menghubungi narahubung yang telah diberikan. 
  • Selain lomba kategori sport, apabila terdapat pergantian peserta, harap konfirmasi kepada narahubung maksimal pada Kamis, 15 Februari 2024. 
  • Peserta batch 1 dan batch 2 WAJIB mengikuti technical meeting via Zoom yang dilaksanakan pada Jumat, 09 Februari 2024. 
  • Peserta mengenakan pakaian sopan, rapi, dan islami saat technical meeting. 
  • Isi konten lomba tidak diperbolehkan mengandung unsur SARA, politik, pornografi, dan tidak melanggar norma agama Islam. 
  • Keputusan dewan juri dan panitia tidak dapat diganggu gugat.

Kriteria penilaian pada masing-masing kategori jenis lomba : 

  • Kategori akademik : jawaban benar mendapatkan +3 points, jawaban salah mendapatkan -1 point, dan jawaban kosong mendapatkan 0 point
  • Kategori Religi : lomba tahfidz meliputi kelancaran, tajwid, fashohah, dan adab. Lomba Da’i meliputi penampilan, materi, retorika, dan adab. Lomba banjari meliputi vocal, terbang banjari, adab, dan syair
  • Kategori Literasi : lomba cipta cerpen meliputi kesusaian tema, kualitas diksi, orisinalitas/keunikan alur, dan keterpaduan tokoh (kaidah plot, dimensi tokoh, dimensi latar), lomba islamic story telling meliputi pronunciation, fluency, duration, props, performance, dan audience contact.
  • Kategori Sport : lomba best supporter meliputi kedisiplinan, kebersihan, kekreatifitasan, dan jumlah supporter.

Penghargaan yang diperoleh sebagai berikut :

  • Kategori lomba religi, akademik, dan literasi masing–masing diambil 3 juara. 
  • Uang pembinaan + Trophy + Print Reward + Sertifikat untuk seluruh kategori lomba. 
  • Kategori lomba sport dengan total diambil 5 juara

TIMELINE MTC 2024 :

  1. Pendaftaran lomba batch 1 dilakukan tanggal 22 Desember 2023 – 10 Januari 2024
  2. Pendaftaran lomba batch 2 dilakukan tanggal 11 Januari 2024 – 08 Februari 2024
  3. Technical meeting 1 pada tanggal 09 Februari 2024
  4. Penyisihan olimpiade (Matematika, PAI, dan IPA) pada tanggal 10 Februari 2024
  5. Pendaftaran batch 3 pada tanggal 11 Februari 2024-15 Februari 2024
  6. Technical meeting 2 beserta penjurian cipta cerpen tanggal 16 Februari 2024
  7. Pembukaan lomba futsal & best supporter pada tanggal 17 Februari 2024
  8. Pengumuman finalis lomba akademik (Matematika, PAI, IPA) literasi (Cipta Cerpen), Futsal & Best Supporter pada tanggal 20 Februari 2023
  9. Technical meeting finalis pada tanggal 21 Februari 2024
  10. Pelaksanaan gladi kotor  pada tanggal 22 Februari 2024
  11. Pelaksanaan gladi bersih pada tanggal 23 Februari 2024
  12. Puncak acara (Opening Ceremonial MTC 2024) tanggal 24 Februari 2024

Kegiatan yang segera hadir ini memberikan banyak waktu untuk kalian berkesempatan mendaftar. Yuk segera beraksi, berkreasi dan wujudkan prestasi dengan mengikuti MTC.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *